ANDALAS NUSANTARA | ACEH BESAR
Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-71 Komando Operasi Udara (Koopsud) dilaksanakan di Apron Lanud Sultan Iskandar Muda diikuti oleh seluruh Personel Lanud SIM dan Kipan C Yonko 469 Kopasgat Banda Aceh dengan sederhana dan mematuhi protokol kesehatan. Blang Bintang, Aceh Besar. Rabu (15/6/2022).
Komandan Lanud Sultan Iskandar Muda Kolonel Pnb Henri Ahmad Badawi, M.Han bertindak sebagai inspektur upacara dalam rangka Peringatan HUT Ke-71 Koopsud membaca sambutan Pangkoopsudnas menyampaikan bahwa momentum ini untuk di hayati sejak tanggal 15 Juni 1951 Koopsud telah menorehkan tinta emas dalam sejarah pengabdiannya baik melalui operasi Militer perang maupun operasi Militer selain perang, di dalam maupun di luar negeri. Keberhasilan tersebut merupakan bukti nyata atas karya pengabdian yang tulus, dedikasi serta integritas yang tinggi. Peringatan ke-71 Koopsud kali ini dengan tema "Dilandasi Semangat Abhibhuti Antarikshe, Komando Operasi Udara Nasional Bertekad Mewujudkan TNI Angkatan Udara Yang Di Segani di Kawasan.
Selesai melaksanakan upacara seluruh personel mengikuti kegiatan do'a bersama bagi yang beragama Islam dilaksanakan di mushalla An-Nur serta personel yang beragama Kristen kegiatan do'a bersama dilaksanakan di ruanh Rupat Disops Lanud Sultan Iskandar Muda.
Turut hadir dalam kegiatan upacara ini Para kepala Dinas, Dansatpomau, Dankipan C Yonko 469 Kopasgat Banda Aceh serta seluruh personel Lanud Sultan Iskandar Muda dan Kipan C Yonko 469 Kopasgat.[Marzuki]