Iklan

https://www.andalasnusantara.com/p/hotel-hermes-palace-banda-aceh.html

terkini

Iklan

Kyriad Muraya Hotel Aceh Hadirkan Penyewaan Motor Listrik Ramah Lingkungan Bagi Tamu Hotel

25 Juli 2022, 11:46 AM WIB Last Updated 2022-07-25T04:46:12Z


ANDALAS NUSANTARA | BANDA ACEH

Motor listrik menjadi solusi mobilitas baru untuk menghindari ketergantungan bahan bakar. Kendati demikian, motor listrik masih dianggap barang baru. Populasinya masih sedikit di kota besar Indonesia, termasuk di Aceh.

Melihat hal ini, Kyriad Muraya Hotel Aceh menawarkan solusi berupa penyewaan motor listrik ramah lingkungan yang dapat disewakan bagi para tamu. Artinya tamu hotel diberi kesempatan merasakan mengendarai motor listrik untuk digunakan berkeliling kota menikmati keindahan kota Banda Aceh.

Goals-nya selain mengembangkan tren ride sharing, juga sudah tentu agar pengguna bisa terbiasa dan memahami benefit dari penggunaan motor listrik yang ramah lingkungan dan tidak menyebabkan emisi karbon.

Motor listrik yang ditawarkan ialah bermerk AUTUO. Aotuo dibekali dengan dinamo dengan kapasitas daya 60V/20 Ah 1000W untuk varian City Go dan Star Light. Sementara untuk varian Vision dan Vision Pro dibekali dengan dinamo dengan kapasitas daya 72V/20 Ah 1000W.

Dalam kondisi baterai penuh, motor listrik ini diklaim dapat menempuh jarak sejauh 80 kilometer dan kecepatan tertinggi mencapai 60 Km/Jam atau dapat dikendarai hingga 4 jam.

Skema sewa motor listrik adalah per jam. Adapun Ongkos sewa motor listrik di Kyriad Muraya Hotel Aceh saat ini mulai dari Rp 100 ribu per jam.

Cara Sewa Motor Listrik Di Kyriad Muraya Hotel Aceh Bagi Tamu Hotel

Cara menggunakan layanan ini bisa diawali dengan pendaftaran di Front Office Kyriad Muraya Hotel Aceh. Kemudian akan dipandu oleh Receptionist untuk mengisi form penyewaan serta prosedurnya. Setelahnya pengguna akan menyimpan tanda pengenal ke reception dan memiliki sim C selama periode penyewaan, tanda pengenal akan dikembalikan setelah tamu kembali ke hotel. Dan tidak lupa, para penyewa diharapkan untuk mematuhi peraturan berlalulintas – safe riding.[Marzuki]

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kyriad Muraya Hotel Aceh Hadirkan Penyewaan Motor Listrik Ramah Lingkungan Bagi Tamu Hotel

Terkini