
ANDALAS NUSANTARA | BIREUEN
Mahasiswa KKM UNIKI desa Blang Rangkuluh menyalurkan bantuan kepada bapak Ramli yang merupakan salah satu masyarakat setempat. Kegiatan ini sudah di rencanakan pada jauh hari oleh mahasiswa KKM UNIKI desa Blang Rangkuluh, dimana pada saat menulusurin desa pada hari pertama KKM, mahasiswa mendapati salah satu rumah masyarakat yang perlu diperhatikan kondisinya.
Bapak Ramli merupaka lansia yang tinggal sendiri di rumahnya, istrinya sudah meninggal dan anak-anaknya sudah pada berkeluarga. Keseharian yang dilakukan yaitu membuat sapu lidi dan membuat arang dari batok kelapa. Ekonomi beliau hannya berpatok pada penghasilan yang di dapatkan dari penjualan sapu lidi dan menjual arang. Melihat kondisi rumah sangat memperihatinkan, dimana bapak ramli hannya tinggal di rumah yang tidak ada arus listriknya serta kondisi atap rumah yang sudah layak untuk di ganti.
Mukhalis selaku ketua kelompok mahasiswa KKM UNIKI desa Blang Rangkuluh saat diwawancarai oleh awak media membenarkan hal tersebut, dimana bapak Ramli yang tinggal hannya sebatang karang dengan kondisi rumah yang memperihatinkan. Penyaluran bantuan ini kami lakukan untuk membatu beliau agar meringankan hidupnya. Adapun bantuan yang kami berikan yaitu pemberian kasur, pembagian baju bekas yang masih layak di gunakan, serta pembagian sebako.
Dalam kegiatan ini turut hadir Mustaqim, S.Pi., M.Si selaku Dosen Pembimbing Lapangan mahasiswa KKM UNIKI desa Blang Rangkuluh, Wakil Rektor 2 UNIKI Chairul Bariah, M.M, dan Dekan Faperta UNIKI Ir. Suryani, M.Pt. Mustaqim mengatakan pada awak media, saya selaku dosen pembimbing mahasiswa KKM ini sangat bangga kepada mahasiswa yang saya bimbing, dimana antusias mereka kepada masyarakat sangatlah tinggi, laporan penyaluran bantuan ini sudah jauh hari di laporkan kepada saya untuk dapat kita lakukan pemberian bantuan, dengan antusias mahasiswa semua saya mengatakan silahkan lanjutkan kegiatan ini, jika perlu kita mengusulkan rehab rumah untuk bapak Ramli dari kampus kita.
“Kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat mulia, dimana mahasiswa dapat membangkitkan jiwa sosial kepada orang-orang yang layak untuk di bantu, mudah-mudahan dengan adanya kegiatan KKM ini mahasiswa yang saya bimbing bisa menjadi mahasiswa yang berjiwa sosial kepada semua masyarakat tanpat pandang bulu, tutup mustaqim".
Ramli sangat beterimakasi kepada mahaiswa KKM UNIKi desa Blang Rangkuluh, bantuan yang mereka berikan sangatlah bermanfaat bagi saya, mudah-mudahan amal baik adik-adik mahasiswa dibalas oleh Allah. Saya sangat berharap adanya bantuan rehap rumah kepada saya, agar rumah yang saya huni dapat terlihat lebih bagus lagi, biarpun saya hannya tinggal sebatang kara, tutupnya. [taqim]