Iklan

https://www.andalasnusantara.com/p/hotel-hermes-palace-banda-aceh.html

terkini

Iklan

Direktur PT. Kalista Alam Memperkuat Sinergi dengan Food Estate Korem 012/TU untuk Integrasi Sawit, Sapi dan ikan

Marzuki
07 Juni 2023, 9:58 AM WIB Last Updated 2023-06-07T02:58:18Z

 


ANDALAS NUSANTARA | MEUREUBO 

Direktur PT. Kalista Alam, bapak H. Subianto Rusid beserta rombongan, melakukan kunjungan silaturahmi ke Food Estate Korem 012/TU di Desa Ujong Tanoh Darat. Kunjungan ini bertujuan untuk membahas integrasi sawit sapi dan ikan dengan sistem pola, khususnya dalam pelihara sapi sistem koloni. Kedatangan Direktur PT. Kalista Alam beserta rombongan disambut dengan hangat oleh Danrem 012/TU pada hari Senin (5/6).


Dalam pertemuan tersebut, pihak PT. Kalista Alam Bapak H. Subianto Rusid menyampaikan harapannya agar pemerintah dapat hadir dan mendukung kegiatan integrasi ini. Integrasi sawit sapi dan ikan dengan sistem pola diharapkan dapat memberikan manfaat signifikan bagi pengembangan sektor pertanian dan peternakan di wilayah tersebut.


Salah satu fokus utama pertemuan adalah ketersediaan pakan sapi. PT. Kalista Alam berharap pemerintah dapat memberikan dukungan dalam memastikan ketersediaan pakan yang cukup untuk mendukung kegiatan peternakan sapi dan lele di Barat Selatan Aceh. Dengan demikian, potensi daerah sebagai penghasil daging sapi dan ikan dapat dikembangkan secara optimal, memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal dan kesejahteraan masyarakat.


Selain itu, Danrem 012/TU juga menjelaskan tentang kondisi lahan Food Estate yang dulunya adalah hutan rawa. Saat ini, lahan tersebut telah bertransformasi menjadi lahan produktif yang dapat memenuhi kebutuhan pangan masyarakat, seperti beras, telur, daging, ikan, ayam, bawang, terong, cabai, dan lainnya.


Pembangunan sekat kanal blocking system juga diperkenalkan untuk menahan air dan menjaga kelembaban lahan gambut saat musim kemarau. Teknis ini juga membantu mencegah kebakaran lahan dan memanfaatkannya sebagai keramba ikan serta penyiraman tanaman.


Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan kerjasama antara PT. Kalista Alam, pemerintah, dan Korem 012/TU semakin erat dalam mewujudkan potensi pertanian dan peternakan yang berkelanjutan, serta berkontribusi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat di wilayah tersebut.[Marzuki]

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Direktur PT. Kalista Alam Memperkuat Sinergi dengan Food Estate Korem 012/TU untuk Integrasi Sawit, Sapi dan ikan

Terkini