ANDALAS NUSANTARA | SUBULUSSALAM
Serda CN. Limbong Babinsa Koramil 02/Rundeng Kodim 0118/Subulussalam memberikan arahan dan motivasi/semangat kepada siswa/i SMA negeru 1 Rundeng Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam Aceh, Rabu (23/08/2023).
Disela-sela Komsosnya, Serda CN. Limbong selalu mengingatkan kepada para generasi muda dalam hal ini Siswa/i SMA Neg 1 Rundeng agar selalu rajin belajar serta memacu diri guna menyongsong masa depan dengan ketatnya persaingan dimassa sekarang.
“Karena peluang dunia kerja semakin sempit sementara angka lajunya pertumbuhan manusia semakin padat,” ujarnya.
Selain itu, Komsos yang dilaksanakan oleh Babinsa tersebut juga untuk memberi dorongan dan motivasi, agar para anak-anak didik bisa memahami apa yang disampaikan sehingga pesan moral yang diberikan mengena kegenerasi muda.
Kami juga memberikan pencerahan tentang wawasan kebangsaan sampai kebelanegara dalan porsi kecil, ujarnya.[Marzuki]