
ANDALAS NUSANTARA | KUTACANE
Babinsa Posramil Darulhasanah Serka Supianto dan Serda Iwan Satria jajaran Kodim 0108/Agara melaksanakan pendampingan pelayanan KB di puskesmas Tanjung Louser di desa Mamas Kecamatan Darulhasanah Kabupaten Aceh Tenggara, Senin (09/10/23).
Selalu mendukung program pemerintah dalam mensukseskan program Keluarga Berencana (KB), Babinsa melaksanakan pendampingan pelayanan KB MKJP ( Metode kontrasepsi Jangka Panjang) di Puskesmas.kegiatan KB ini digelar sebagai upaya sinergitas untuk meningkatkan pencapaian sasaran pelayanan, baik untuk kegiatan keluarga berencana maupun kesehatan serta untuk mendukung program pemerintah dalam program Keluarga Berencana (KB).
Peltu Dedi Cahyadi Danposramil Darulhasanah mengatakan TNI memiliki kewajiban turut membantu dalam hal membatasi laju pertumbuhan penduduk yang sangat tinggi. Kegiatan ini sebagai wujud sinergitas antara aparat kewilayahan dengan petugas KB termasuk upaya mencegah kehamilan Pasangan Usia Subur (PUS) yang beresiko tinggi di masa masa sekarang ini.ujarnya.
Dalam kegiatan ini para Babinsa juga mempunyai peran aktif dalam memberikan edukasi dan sosialisasi program KB, supaya masyarakat di wilayah binaan diwilayah masing masing dapat mengetahui dan mantap ber-KB, sekaligus mempercepat terwujudnya misi program keluarga berencana yakni keluarga kecil bahagia dan sejahtera, terutama kesehatan masyarakat dalam semua sektor,tutup Danposramil.
Ibu Maslina SKM Kapus Puskesmas Tanjung Louser menyampaikan ucapan terima kasih kepada posramil Darulhasanah atas kerjasama yang baik kegiatan menjadi lancar dan tidak ada halangan, ujarnya.[LD]