
ANDALAS NUSANTARA | ACEH BESAR
Komandan Lanud Sultan Iskandar Muda, Kolonel Pnb Hantarno Edi Sasmoyo, M.Han, menerima bantuan paket alat kebersihan untuk masjid dari Pemerintah Kabupaten Aceh Besar yang bekerja sama dengan Dewan Masjid Indonesia (DMI) Aceh. Minggu (09/03/2025).
Bantuan tersebut diserahkan oleh Ketua DMI Aceh, Tengku Fakhruddin Lahmuddin, kepada Wakil Bupati Aceh Besar terpilih, Syukri A Jalil yang berlangsung secara simbolis di Masjid Al-Muhajirin, Lanud Sultan Iskandar Muda, Kecamatan Blang Bintang, Aceh Besar, pada Minggu (9/3/2025).
Dalam sambutannya, Tengku Fakhruddin Lahmuddin menyampaikan bahwa program ini merupakan bagian dari inisiatif DMI Pusat dalam mendukung kemaslahatan masjid. Ia menegaskan bahwa kegiatan serupa juga telah dilakukan sebelumnya, terutama saat pandemi Covid-19 melanda. “Tujuan dari kegiatan ini adalah menciptakan masjid yang bersih dan nyaman sebagai tempat ibadah. Oleh karena itu, DMI menggandeng Unilever untuk memberikan bantuan alat kebersihan ini,” ujarnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Aceh Besar terpilih, Syukri A Jalil, menjelaskan bahwa bantuan alat kebersihan masjid ini akan disalurkan ke tiga kecamatan di Kabupaten Aceh Besar, yaitu Kecamatan Blang Bintang, Kecamatan Ingin Jaya, dan Kecamatan Montasik. Ia juga menegaskan bahwa seluruh kecamatan di Aceh Besar akan menerima bantuan serupa secara bertahap. “Insya Allah, seluruh kecamatan di Kabupaten Aceh Besar akan mendapatkan bantuan alat kebersihan untuk masjid,” ungkapnya.
Turut hadir dalam acara tersebut Ketua PD Dewan Masjid Indonesia Aceh Besar, Muhammad Iswanto, SSTP, M.M., serta Camat Blang Bintang, Camat Ingin Jaya, dan Camat Montasik. Kehadiran para pemangku kepentingan ini menunjukkan komitmen bersama dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan masjid sebagai tempat ibadah yang suci dan nyaman bagi masyarakat.[]